- Anies Rasyid Baswedan, bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, membicarakan banyak hal saat bertemu mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti. Persamuhan Anies dan Susi berlangsung di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Senin, 24 Juli 2023.
Anies mengaku tak merasa canggung saat berdiskusi banyak hal dengan Susi. Menurut dia, Susi adalah kawan akrab lamanya. Jadi, pembicaraan mengalir begitu saja mulai dari isu lingkungan, sosial, dan isu politik.
"Perjumpaan kita pertemuan dua sahabat, saya bermalam di rumah beliau, itulah ngobrol aja kemarin," kata Anies, Selasa 25 Juli 2023.
Anies belajar banyak hal dari Susi, terutama mengenai isu kelautan. Masalah lingkungan hidup, pengerukan pasir laut, nasib nelayan, kebijakan kemaritiman, hingga cerita tentang bagaimana kebijakan-kebijakan terkait dengan transportasi udara.
"Itu wilayah beliau. Bicaranya itu santai. Temanya bermacam-macam. Ada yang serius, ada yang penuh senda gurau. Ada juga soal politik," katanya.
Tidak ada komentar
Posting Komentar