-
Bagi beberapa wanita, berbelanja busana telah menjadi salah satu rutinitas. Kebiasaan ini kadang sulit dibatasi terlebih untuk mereka yang ingin selalu tampil stylish. Rutin memperbarui koleksi pakaian memang tidak salah.
Namun pastikan bila hal tersebut tidak memperburuk kondisi keuangan dan menghindarkan Anda dari kebutuhan sebenarnya. Agar pembelanjaan selanjutnya sedikit lebih hemat, coba pilih baju yang lebih berkualitas. Simak enam tipsnya berikut ini:
1. Beli di Retailer
Setiap mampir ke toko retailer, para pecinta belanja sering tergoda untuk membeli berbagai item fashion yang harganya terjangkau. Dilansir Who What Wear, sebaiknya Anda menghindari bersikap boros dengan membeli barang yang tidak menarik hanya karena murah. Membeli pakaian retailer memang tidak ada salahnya namun pikirkan terlebih dahulu apakah akan sering digunakan.2. Perhatikan Kualitas
Agar busana tidak cepat rusak, coba perhatikan kualitasnya setiap membeli. Hindari memilih pakaian yang materialnya mudah robek hanya karena sedang tren. Jika ingin awet, pilih baju dengan bahan sutra atau katun dan hindari rayon serta polyester.3. Dry Clean
Agar warna pakaian tidak pudar, sebagian fashionista rutin melakukan dry clean pada busana kesayangan. Ketika ingin berhemat tentu Anda tak perlu melakukannya terlalu sering. Dry clean saja pakaian yang perlu dicuci dengan teknik tersebut.4. Beli Vintage
Sebagian dari Anda mungkin anti dalam membeli pakaian bekas. Namun demi membuat koleksi busana lebih menarik dan hemat dalam pengeluaran, membeli pakaian vintage patut dilakukan sesekali. Jangan takut untuk melakukan tawar menawar ketika beli pasar barang bekas sehingga dompet Anda tetap aman. Namun hindari memilih terlalu banyak hanya karena harganya murah.5. Baju Desainer
Selain tergoda busana retailer yang harganya terjangkau, pecinta belanja juga sering tak tahan ketika menemukan sebuah busana keluaran desainer ternama. Mereka pun kerap membeli pakaian yang sebenarnya tidak terlalu dibutuhkan hanya karena gengsi. Lebih baik pilih baju dari retailer yang berkualitas dan modelnya benar-benar menarik.6. Sepatu
Karena potongan harga atau desain menarik, beberapa wanita sering tergoda membeli sepatu yang tidak nyaman. Hal tersebut membuat beberapa alas kaki jadi menumpuk di lemari tanpa sering dikenakan.Sebelum membeli sepatu, ada baiknya untuk mencoba memakaianya mengelilingi toko. Jika ingin mengutamakan kenyamanan, menabung lah terlebih dahulu untuk membeli sepatu dari merek berkualitas.
Tidak ada komentar
Posting Komentar